Wednesday, October 10, 2012

Hemat air, listrik dan energi lainnya

Sumber Foto : Theraen

....
قُلْ يَا أَهْلَ الْكِتَابِ لَا تَغْلُوا فِي دِينِكُمْ غَيْرَ الْحَقِّ وَلَا تَتَّبِعُوا أَهْوَاءَ قَوْمٍ قَدْ ضَلُّوا مِنْ قَبْلُ وَأَضَلُّوا كَثِيرًا وَضَلُّوا عَنْ سَوَاءِ السَّبِيلِ 
{Al-Maidah :77}

Artinya: "Katakanlah, 'Hai Ahli Kitab, janganlah kamu berlebih-lebihan (melampaui batas) dengan cara tidak benar dalam agamamu. Dan janganlah kamu mengikuti hawa nafsu orang-orang yang telah sesat dahulunya (sebelum kedatangan Muhammad) dan mereka telah menyesatkan kebanyakan (manusia), dan mereka tersesat dari jalan yang lurus."  Al-Ma'idah: 77)


قُلْ يَا عِبَادِيَ الَّذِينَ أَسْرَفُوا عَلَى أَنفُسِهِمْ لَا تَقْنَطُوا مِن رَّحْمَةِ اللَّهِ إِنَّ اللَّهَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ جَمِيعاً إِنَّهُ هُوَ الْغَفُورُ الرَّحِيمُ
{Az-Zumar :53}

Artinya: "Katakanlah: Hai hamba-hamba-Ku yang melampaui batas terhadap diri mereka sendiri, janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dosa semuanya. Sesungguhnya Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." Az-Zumar : 53)
An Nisa ayat 48.

Penjelasan

Dari kedua bagian ayat (Al-Maidah 77 dan Az-Zumar 53) kita sebagai umat Islam diajarakan untuk tidak melakukan hal-hal yang berlebih-lebihan. Dalam Al-Quran, umat Islam diajak untuk menjauhi sifat boros atau berlebih-lebihan termasuk di dalamnya pelestarian lingkungan.

Air dan listrik merupakan sumber energi bagi kehidupan manusia Karena kedua sumber tersebut adalah bagian dari kebutuhan sehar-hati. Walaupun yang selama ini kita ketahui bahwa jumlah air di bumi sangat banyak. Ada 2/3 air jika dibandingkan dengan daratan. Akan tetapi seberapa banyak kah air yang patut untuk dikonsumsi oleh manusia. Kebanyakan dari seluruh air yang ada di bumi, hanya sedikit saja yang layak dipergunakan manusia untuk kebutuhan sehari-hari seperti minum, mencuci, menghilangkan hadas dan najis dsb. Sisanya adalah es, air laut, air yang tersemar dan air yang menguap (awan).

Sebagai contoh fakta yang terjadi sekarang ini adalah terjadinya kekeringan sumber air, air banyak tercemar, air menjadi bencana nasional (banjir). Sekarang ini air mulai menjadi mahal (harus membeli) seperti yang kita temukan didaerah perkotaan, kita harus membeli air minum mineral, air leding (saluran), buang air ditempat umum sekarang juga bayar. Hal ini membuktikan semakin langkanya air besih dan suci di lingkungan sekitar kita.

Kadang kala manusia membuang-buang air bersih, tidak menjaga kelestarian sungai dan kali, membuang sampah dan kotoran di sungai yang kesemuanya itu merupakan tindakkan yang sudah melampaui batas dan bersifat berlebih-lebihan.

Begitu pula dengan energi lainnya seperti listrik. Listrik apabila dipergunakan dengan tepat dan tidak berlebih-lebihan, maka kita tidak terlalu khawatir adanya pemadaman listrik. Karena dengan adanya penghematan listik, maka sumber daya listrik tidak begitu sering overload atau kelebihan kebutuhan pemakaian dibandingkan dengan jumlah sumber dayanya yang tersedia.

Oleh karena itu marilah kita bersama-sama untuk menjaga kelestarian sumber energi baik itu air, listrik maupun sumber energi lainnya dengan tidak mempergunakannya secara berlebih-lebihan..

0 comments: